#Bagikan hadiah Pemenang Lomba
PRABUMULIH - SMK PGRI 2 Prabumulih akhiri pertemuan terakhir jelang libur hari raya idul Fitri, dengan membagikan hadiah kepada pemenang lembaga lomba, yang dilaksanakan dalam kegiatan pesantren Ramadan sebagai kegiatan semarak bulan ramadhan.
Berbagai lomba yang dilaksanakan dalam kegiatan pesantren Ramadan adalah lomba fashion show busana muslim, lomba adzan, sambung ayat dan kultum (kuliah tujuh menit).
"Kita bangga melihat para siswa yang bersemangat menyemarakkan pesantren Ramadan 2024, para pemenang sebagai perwakilan setiap jurusan atau kompetensi keahlian," ujar Kepala SMK PGRI 2 Prabumulih, Darmadi SPd MSi, Jumat 5 April 2024.
Dalam sambutannya menutup pertemuan kemarin, Darmadi mengatakan agar para siswa dapat terus menjaga nama baik sekolah di manapun berada. Meski sedang berlibur namun para siswa harus tetap melaksanakan kegiatan positif.
BACA JUGA:Santri Pondok Pesantren Al Haromain Sambut Libur Idul Fitri
BACA JUGA:Kesuksesan Ramadhan Adalah Istiqomah Setelah Ramadhan
"Apalagi saat ini masa penerimaan siswa baru, kita berharap agar para siswa dan juga alumni untuk menyampaikan informasi terbaik tentang sekolah kita, pada masyarakat," ujarnya.
Dalam kesempatan ini dia juga mengucapkan selamat berlibur, dan selamat merayakan hari raya idul Fitri bersama keluarga tercinta, bagi para siswa SMK PGRI 2.
Sebagai penyelenggara pendidikan, menurut Darmadi, pihak satuan pendidikan hanya memfasilitasi siswa untuk mengembangkan potensinya, termasuk kegiatan perlombaan yang dilaksanakan dalam menyemarakkan bulan ramadhan.
Meskipun sekolah umum tapi pihaknya juga melaksanakan kegiatan yang bersifat islami seperti lomba adzan,hafalan ayat pendek dan kultum.
BACA JUGA:Santri Pondok Pesantren Al Haromain Sambut Libur Idul Fitri
BACA JUGA:Kesuksesan Ramadhan Adalah Istiqomah Setelah Ramadhan
"Artinya meski kita siswa kita sebagai kejuruan namun juga memiliki karakter religius sebagaimana yang diamankan dalam kurikulum merdeka untuk mewujudkan profil pelajar Pancasila," tukasnya.(05)