Tiga Tahun Predikat B Penilaian Sakip , Pj Prabumulih Walikota Minta Seluruh OPD Tingkatkan Kinerja

Pj Prabumulih Walikota Minta Seluruh OPD Tingkatkan Kinerja--prabupos

Tiga Tahun Predikat B Penilaian Sakip , Pj Prabumulih Walikota Minta Seluruh OPD Tingkatkan Kinerja

PRABUMULIH, KORANPRABUMULIHPOS.COM  - Pemerintah Kota Prabumulih kembali mendapatkan penilaian "B" dalam Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) selama tiga tahun berturut-turut. 

Penjabat Walikota Prabumulih, H Elman ST MM, menyampaikan hal ini dalam wawancara setelah memimpin rapat koordinasi dengan seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat, dan Lurah se-Kota Prabumulih pada Senin, 29 Juli 2024.

“Kami telah memperoleh predikat B dalam penilaian SAKIP selama tiga tahun terakhir,” kata Elman. Ia menekankan pentingnya peningkatan kinerja meskipun predikat B menunjukkan hasil yang memadai.

 “Meskipun telah mendapatkan B selama tiga tahun, kita harus terus berupaya untuk memperbaiki dan meningkatkan. Jangan puas dengan hasil ini, jika ada kesempatan untuk naik, manfaatkanlah,” tegasnya.

BACA JUGA:Mengungkap Kehidupan Pekerja Disneyland: Tantangan di Balik Keceriaan

BACA JUGA:Formasi PPPK Pemkot Prabumulih Segera Diumumkan, Ini Pesan Pj Wako

Dalam rapat tersebut, Elman meminta seluruh OPD, camat, kelurahan, dan puskesmas untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Ia mengingatkan bahwa kinerja mereka dipantau oleh pihak eksternal seperti Ombudsman. “Pelayanan kita terus dipantau, termasuk oleh Ombudsman. Jadi, layanan harus terus ditingkatkan dan seluruh pegawai harus disiplin,” ujar Elman.

Elman menilai bahwa pelayanan saat ini sudah baik, namun harus ada perbaikan lebih lanjut. “Pelayanan harus lebih optimal. Artinya, pelayanan harus siap sejak jam 7.30 pagi hingga waktu istirahat,” jelasnya.

Selain itu, Elman menyoroti pentingnya fasilitas dan sarana pendukung dalam pelayanan publik. Pemkot Prabumulih berkomitmen untuk terus meningkatkan fasilitas agar pelayanan menjadi lebih cepat dan efisien. 

BACA JUGA:30 ASN Ajukan Pengunduran Diri :Maju Pilkada 2024, Ada ASN Pemkot Prabumulih

BACA JUGA:Desa Karya Mulya Bakal Terima Program Penghijauan : Upaya Pemulihan Lahan Kritis di Kota Prabumulih

“Fasilitas yang memadai sangat penting untuk mendukung kinerja pelayanan. Kami akan terus menganggarkan perbaikan dan peningkatan sarana sesuai kebutuhan masyarakat,” tambahnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER