Rilis Bulan Ini! Xiaomi 14 Bawa Lensa Leica dan Fitur OIS, Hasilkan Gambar Lebih Tajam dan Anti Goyang

Teks foto: Xiaomi segerla merilis smartphone flagship Xiaomi 14 yang dilengkapi lensa Leica dan fitur OIS untuk mengasilkan gambar lebih tajam dan anti goyang.----

PRABUMULIHPOS - Xiaomi bakal mengeluarkan smartphone flagship yakni Xiaomi 14, dilengkapi kecanggihan kamera yang menggunakan lensa Leica dan fitur OIS, menghasilkan gambar yang lebih tajam dan anti goyang.

Xiaomi 14 bakal mengawali debutnya di pasar gadget Tanah Air Pada tanggal 26 Maret 2024 mendatang, kehadiran ponsel yang satu sangat nantikan pecinta gadget Indonesia. 

Xiaomi Indonesia telah secara resmi mengumumkan melalui platform Instagram bahwa perangkat ini akan memperkaya portofolio mereka dengan teknologi canggih dan fitur kamera yang mengesankan.

Xiaomi 14 hadir dengan peningkatan signifikan pada sektor kamera, menjadikannya salah satu yang terdepan dalam hal inovasi fotografi.

Dibekali dengan tiga kamera utama yang masing-masing memiliki resolusi 50 megapiksel, serta bukaan lensa yang impresif; f/1.6 untuk kamera wide, f/2.0 untuk telephoto, dan f/2.2 untuk ultrawide, Xiaomi 14 menawarkan kemampuan tangkap gambar yang memukau.

Namun, yang membuatnya lebih istimewa adalah penggunaan lensa legendaris dari Leica, menjanjikan hasil foto berkualitas profesional yang memikat hati pengguna.

Selain inovasi pada sektor kamera, Xiaomi 14 juga membawa peningkatan teknologi yang memukau.

Perangkat ini menggunakan teknologi optik Leica Summilux, yang tidak hanya menghadirkan pengalaman fotografi yang superior tetapi juga memberikan keunggulan dalam kelas profesional.

Dari segi spesifikasi, konfigurasi kamera Xiaomi 14 memukau dengan sensor yang lebih besar, aperture yang lebar, dan fitur-fitur tambahan seperti PDAF ganda dan OIS (Optical Images Stabilization) untuk hasil gambar yang tajam dan anti goyang.

Performa juga menjadi fokus utama Xiaomi 14, dengan Hyper OS berbasis Android 14 dan chipset Qualcomm Snapdragon 8 generasi ketiga.

Dengan opsi RAM hingga 24GB dan pilihan memori internal hingga 1TB, pengguna dapat menikmati kinerja yang luar biasa dan kapasitas penyimpanan yang melimpah.

Layar Xiaomi 14 juga menghadirkan pengalaman visual yang mengagumkan, menggunakan panel LTPO OLED 6,36 inci dengan kecerahan puncak hingga 3.000 nits.

Resolusi yang tinggi dan refresh rate hingga 120Hz memberikan tampilan yang tajam dan responsif, sementara perlindungan Gorilla Glass Victus memastikan keamanan layar dari goresan dan benturan.

Kapasitas baterai yang besar, 4.610mAh, menjadikan Xiaomi 14 dapat menemani pengguna seharian tanpa khawatir kehabisan daya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER